JAMBI (SR28) – Pemerintah Provinsi Jambi menggelar vaksinasi Covid-19 massl bagi sejumlah tokoh agama di Provinsi Jambi. Bertempat di ruang pola kantor gubernur Jambi.
Sedikitnya ada 200 orang Tokoh Agama, baik dari tokoh agama Islam, Kristen, Katholik, Konghuchu dan Buddha mengikuti penyuntikan Vaksin Covid-19 itu.
“Dengan adanya pelaksanan vaksinasi bagi tokoh agama, pemerintah mengharapkan hal terseut mampu meningkatkan kepercayaan dan memeberikan pengertian masyarakat untuk bersedia divaksinasi Covid-19 sehingga serapan vaksin Covid-19 tahap kedua bagi kelompok lansia dan petugas pelayanan publik bisa cepat terserap di Provinsi Jambi,” ujar Sudirman, Sekda Provinsi Jambi.
Dalam pelaksanaan vaksinasi khususnya bagi tokoh agama tersebut, sediktinya diterjunkan 10 petugas kesehatan dari UPTD Puskesmas Simpang 4 Sipin, Kota Jambi yang seluruhnya bertugas di 4 meja yang disediakan.
“Kita terjunkan 10 petugas yaknimulai dari meja pendaftaran, kemudian pengecekan kesehatan, yang dilanjutkan dengan meja vaksinasi hingga meja observasi,” jelas Tety Ariestianty, Kepala UPTD Puskesmas Simpang 4 Sipin, Kota Jambi. (Artha)