KUALA TUNGKAL (SR28) – Proyek pembangunan jaringan listrik di Kecamatan Seberang Kota (Seko), Kabupaten Tanjab Barat yang bersumberkan dari Dana APBN Pusat dikerjakan asal jadi, Pasalnya belum selesai masa perawatan beberapa tiang listrik sudah tumbang, salah satunya diparit Jawa, Kelurahan Tungkal V, Kecamatan Sebarang Kota.
Salah seorang warga Zaman mengatakan tumbang nya tiang listrik tersebut sudah dilaporkan kepada pekerja namun belum juga diperbaiki.
“Sudah dilaporkan, namun sayangnya sudah hampir dua minggu ini tidak dipebaiki dan dibiarkan begitu saja,” ujarnya kepada SR28, Selasa (4/8/2020).
Menurutnya, tiang listrik tumbang dikarenakan pondasi yang tidak kokoh. “Karena belum dicor sudah dibentang kabel Jaringan Tegangan Menengah (JTM) yang bebannya cukup berat, tumbangnya tiang itu kita menilai kontraktor yang mengerjakan jaringan ini tidak profesional dan memang asal jadi saja,untung saja JTM itu belum ada sentruman kalau sudah dialiri listrik tentu akan ada korban ketika melintas di tiang ambruk itu,” papar Zaman.
Mengetahui hal tersebut Aktivis Tanjab Barat Anand Viqriza,SH.MH,juga angkat bicara. Dirinya menilai rekanan yang mengerjakan jaringan listrik dikawasan Seberang Kota itu hanaya ingin mencari keuntungan yang cukup besar
“Lihat saja buktinya jaringan itu baru selesai sudah ada yang ambruk ,dan ini sangat kita sayang kan,dan ini sangat menghawatirkan ,karna baru seumur jagung jaringan itu ambruk, untuk itu dinas istansi terkait kembali mengecek pekerjaan tersebut apakah sudah sesuai yang direncanakan,karna kalau seperti yang kita liat pembangunan jaringan itu memang benar-benar asal jadi,” pungaksnya. (Sabri)