DPRD Kota Jambi Harap BKPRMI Beri Efek Positif ke Remaja

  • Bagikan

SR28JAMBINEWS.COM, JAMBI-Ketua DPRD Kota Jambi, Putra Absor Hasibuan, SH, berharap keberadaan BKPRMI bisa berdampak luas.

Hal ini ia ungkapkan saat hadir di pelantikan dan rapat kerja daerah DPD BKPRMI Kota Jambi. Acara dilaksanakan di Aula Dinsos Kota Jambi Sabtu (18/03/2023).

Ia berharap BKPRMI Kota Jambi dapat mengajak pemuda dan remaja di Kota Jambi, melakukan hal positif.

“Termasuk bersama-sama meramaikan tempat ibadah seperti musala dan masjid serta menjaga fasiltasnya,” katanya.

Sebab, lanjutnya, dengan mencintai agama, pemuda dan remaja dapat terhindar dari hal negatif. Seperti narkoba dan gang motor yang akhir-akhir ini marak kembali diharapkan bisa diredam dengan kegiatan-kegiatan positif dari BKPRMI.

“Semoga penatikan dan terutama rakerda ini nanti bisa merumuskan rencana-rencana kerja yang bisa merangkul remaja dan anak muda untuk bisa berkegiatan secara positif,” tuturnya.

Tentu agar kelak dapat menjadi generasi penerus bangsa dan membangun Kota Jambi lebih baik.

  • Bagikan