JAMBI (SR28) – Harga cabai di Kota Jambi hari ini sudah menurun dibandingkan kemarin. Terlihat di Pasar Tradisional Auduri, Senin (15/11).
Pagi hari ini, Harga cabai merah mencapai Rp35 Ribu sampai Rp 44 Ribu per Kg di Pasar Auduri.
Salah satu pedagang Cabai Ibu Jessika menjelaskan Cabai merah di Pasar Auduri hari ini harganya menurun dibangdingkan kemarin seharga Rp. 60.000 sampai Rp. 65.000 per kg.
“Saya menjual Cabai Kerinci seharga Rp. 44.000 dan Rp. 50.000, Cabai Jawa seharga Rp. 35.000 per kg, Modal awal Cabai Jawa seharga Rp. 30.000 dan Cabai Kerinci seharga Rp. 42.000 per kg,” ujarnya.
Sementara untuk cabai hijau dan cabai rawit harganya normal sekitar Rp. 20.000 sampai Rp. 28.000 per kg “.
“Semua jenis cabai, harganya hari ini turun,” pungkasnya. (Agus/Reporter: Ria, Heske)