Antisipasi Karhutla, 3 Wilayah di Jambi Mendapat Perhatian Khusus

  • Bagikan

JAMBI (SR28) – Guna mencegah dan mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan atau Karhutla untuk tahun 2021 di Indonesia. Pemerintah pusat menggelar rapat koordinasi karhutla tahun 2021 bersama beberapa satuan tugas karhutla di daerah yang rawan terjadinya karhutla, termasuk Satgas Karhutla Provinsi Jambi.

Rapat tersebut dimaksudkan untuk mempercepat penanganan jika nantinya terjadi karhutla agar tak separah beberapa tahun lalu.

Usai mengikuti rakor, satgas karhutla provinsi Jambi akan segera melakukan berbagai langkah persiapan guna megantisipasi terjadinya karhutla untuk tahun 2021. Berbagai langkah-langkah pencegahan akan lebih dahulu dilakukan satgas penanganan Covid-19 provinsi Jambi.

Yakni dengan mulai menerjunkan tim patroli Satgas Karhutla pada bulan April 2021 mendatang untuk melakukan berbagai kegiatan pengawasan. “Kita mulai Maret-April siaga untuk antisipasi Karhutla,” ujar Brigjen TNI M.Zulkifli kepada awak media.


Hingga saat ini, belum ditemukan adanya titik api di seluruh wilayah Provinsi Jambi lantaran masih dalam masa musim penghujan.


Namun, berdasarkan prediksi yang disampaikan pemerintah pusat, provinsi Jambi akan mulai memasuki masa musim kemarau pada bulan Juni 2021 mendatang.

Setidaknya, ada 3 wilayah di Provinsi Jambi yang menjadi perhatian di karenakan rawan terjadinya karhutla yakni kabupaten Muaro Jambi, Tanjung Jabung Timur dan Tanjung Jabung Barat. (Arta/Agus)

  • Bagikan