Wakil Ketua III DPRD Kota Jambi Hadiri Forum Konsultasi Publik RPD Tahun 2024-2026

  • Bagikan

SR28JAMBINEWS.COM,JAMBI-Wakil Ketua III DPRD Kota Jambi, Pangeran HK Simanjuntak, S.E., M.Si., menghadiri Forum Konsultasi Publik Rancangan Pembangunan Daerah (RPD) Kota Jambi 2024-2026 dan Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Jambi 2024 di Aula Kantor Bappeda Kota Jambi, Kamis 23 Februari 2023.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Wakil Walikota Jambi bapak Dr. dr. H. Maulana, M.K.M., sekaligus menyampaikan pokok-pokok rancangan.

Wakil Ketua DPRD Kota Jambi, Pangeran HK Simanjuntak mengapresiasi program-program yang telah disusun oleh pemerintah Kota Jambi. Program itu telah menjawab permasalahan yang ada di masyarakat.

“Seperti penanganan banjir, pengembangan UMKM, penyediaan lapangan kerja dan investasi. Kami berharap dapat berkelanjutan. Kami dari legislatif akan mensupport dan memberi masukan yang membangun. Kami harap bisa lebih dipertajam lagi programnya,” katanya.

Sementara untuk Pokok Pikiran (Pokir) Dewan, saat ini bukan hanya infrastruktur saja, tapi juga menyasar bidang ekonomi, keagamaan, UMKM dan lainnya. Ini mendapat respon positif di masyarakat.

“Seperti bantuan UMKM itu langsung menyasar ke masyarakat,” pungkasnya.(Lia)

  • Bagikan