Terbaru, UIN STS Jambi Resmi Rilis Harapan Masyarakat Terhadap Gubernur Jambi Terpilih

  • Bagikan
93374-pasangan-al-haris-dan-abdullah-sani.jpg

KOTA JAMBI (SR28)-  Perhelatan pesta demokrasi dalam pemilihan gubernur Provinsi Jambi telah usai diselenggarakan. sederet lika-liku nan alot juga tampak mewarnai Pilgub Jambi 2020 lalu, mulai dari gugatan yang dilakukan oleh kubu Cek Endra-Ratu hingga pemungutan suara ulang (PSU) yang digelar di 88 TPS. Kini, pemenang pilgub telah ditetapkan dan  tinggal menunggu waktu untuk dilantik.

Menyikapi hal tersebut, Prodi Ilmu Pemerintahan dan Pusat Kajian Demografi, Etnografi dan Transformasi Sosial UIN STS Jambi melakukan survey dengan tujuan melihat harapan masyarakat Jambi terhadap gubernur Jambi terpilih. Responden dalam survey ini didominasi oleh masyarakat dengan tingkat pendidikan SMA/MA/SMK sebanyak 49% dan S1 sebanyak 26% dengan rentang umur responden berkisar antara 17 – 25 tahun dengan perbandingan 55% laki-laki dan 45% perempuan. Pemilihan responden diasumsikan bahwa generasi pada usia tersebut merupakan generasi internet native dengan tingkat literasi digital yang tinggi.
Hal tersebut dikonfirmasi melalui hasil survey dimana mayoritas responden mendapatkan informasi dari internet sebanyak 89,26% dengan durasi yang digunakan untuk membaca berita berkisar 0,5 – 1 jam sebanyak 40,5%.

Beberapa indikator yang menjadi fokus survey antara lain: kepercayaan terhadap pilkada, masalah pemerintahan Provinsi Jambi, dan harapan terhadap gubernur terpilih.

Hasil survey menunjukan bahwa tingkat kepercayaan masyarakat terhadap pelaksanaan pilkada cukup tinggi yakni sebesar 88,46%. Sementara hasil survey terkait masalah pemerintahan Jambi secara berurut mengarah kepada persoalan infrastruktur sebanyak 31%, lapangan pekerjaan 27% dan juga termasuk persoalan pelayan publik sebesar 15%.

Hasil kuisioner juga menunjukan harapan besar masyarakat Jambi terhadap gubernur terpilih untuk dapat melakukan pembenahan terhadap infrastruktur jalan menuju daerah pesisir, tindak lanjut terhadap pembangunan jalur khusus transportasi batu bara, hingga harapan akan ketersediaan lapangan pekerjaan di Provinsi Jambi kedepannya.
Tidak ketinggalan harapan lainnya dari masyarakat Provinsi Jambi kepada gubernur terpilih di aspek lingkungan dan pendidikan. Pada aspek lingkungan seperti pemanfaatan lahan-lahan kosong untuk ditanami porang dan pinang, pengawasan dan penindakan terhadap PETI, pembalakan liar di TNKS dan Gunung Kerinci hingga pencegahan kebakaran hutan dan lahan. Sementara pada aspek pendidikan lebih kepada peningkatan sumber daya manusia melalui kualitas pendidikan melalui pembenahan infrastruktur fisik, kualitas, dan kesejahteraan guru.

Terhadap semua harapan-harapan tersebut, 90,91% masyarakat yakin bahwa gubernur terpilih mampu membawa perubahan di Provinsi Jambi.

  • Bagikan