Tolak Kunjungan Presiden Jokowi, KAMMI Kota Jambi Akan Gelar Aksi Bakar Tangan

  • Bagikan

KOTA JAMBI (SR28) – Pengurus Daerah KAMMI Kota Jambi berencana akan menggelar aksi teatrikal sebagai buntut dari penolakan terhadap kunjungan kerja Presiden Jokowi, yang akan dilaksanakan pada Kamis (7/4/2022).

Koordinator Lapangan (Korlap) aksi, Khori Esa Mahendra mengatakan, bentuk aksi teatrikal esok hari adalah aksi bakar tangan.

Ia menjelaskan, aksi bakar tangan dipilih sebagai bentuk ekspresi kekecewaan mendalam terhadap kinerja Presiden Jokowi yang dianggap gagal, sehingga secara tidak langsung Presiden telah melukai rakyatnya sendiri.

“Sudah lebih dari 7 tahun rakyat indonesia memberikan kepercayaan kepada presiden jokowi, tetapi masih banyak janji-janji manis serta kebijakan yang belum terealisasi dan terasa di tengah masyarakat,” ujarnya saat dimintai keterangan soal Aksi.

“Hal ini menjadi penyesalan sendiri bagi kami, terkhusus yang telah memberikan suaranya dengan cara mencoblos Presiden Jokowi lewat tangan sendiri,” sambung Khori.

Selain Aksi bakar tangan, Khori juga mengungkapkan akan ada aksi bakar minyak goreng sebagai bentuk protes terhadap mahalnya harga minyak di pasaran saat ini.

“Dengan adanya aksi teatrikal tersebut, kami berharap bapak Presiden bisa lebih peka terhadap persoalan-persoalan yang menyulitkan rakyat saat ini,” tutupnya. (Agus/Sidik)

  • Bagikan